Selasa, 17 Mei 2016

Resep Membuat Kue Lontong Paris Enak

Resep Membuat Kue Lontong Paris Enak – Kue lontong paris merupakan salah satu nama makanan yang unik seunik nama dan jenis kuenya. Kue ini sebenarnya tidak mirip dengan lontong yang biasanya dibungkus dengan daun pisang, dan kue ini juga tidak ada hubungannya dengan kota Paris yang memang jauh. Kue lontong paris bisa juga disebut dengan nama kue kurma khas Sulawesi padahal membuat kue ini tidak menggunakan bahan dasar kurma, entah mengapa sebabnya kue ini dinamakan kue kurma. Kue lontong paris memang sangat unik, dari nama dan jenis kuenya memang sangat berbeda. Kue kurma ini ternyata hanya terbuat dari bahan dasar tepung terigu dan juga bahan lainnya. Bahan yang digunakanpun sangat mudah untuk kita dapatkan karena memang banyak terdapat dipasaran. Baiklah, langsung saja kita buat kue unik yang satu ini.
Resep Membuat Kue Lontong Paris Enak
Bahan :
  • 250 gr tepung terigu yang berkualitas baik
  • 250 gr mentega
  • 1 butir telur ayam
  • 3 sendok teh tepung meizena
  • 50 gr garam halus
Bahan Lapisan akue :
  • kacang tanah sangrai ( tumbuk kasar ) secukupnya
  • air yang mendidih secukupnya
  • gula pasir secukupnya
Cara Membuat Kue Lontong Paris :
a. membuat kue :
  1. kocok telur, mentega dan gula halus dengan mikser sampai pucat
  2. masukkan tepung terigu dan tepung meizena sedikit demi sedikit kedalam adonan sambil diaduk rata
  3. cetak adonan kue kue sebesar jari-jari tangan atau sesuai selera
  4. susun dalam loyang pipih yang sudah dioles mentega
  5. panggang dalam oven selama 25 menit atau sampai matang
b. membuat lapisan karamel :
  1. rebus gula pasir dengan dengan air yang mendidih sampai gula benar-benar larut diatas api kecil
  2. masukkan kue kurma yang sudah matang kedalam rebusan karamel, aduk rata pelan-pelan
  3. angkat kue dan gulingkan kue ke kacang tanah yang sudah ditumbuk
  4. diamkan sampai dingin dan kue lontong paris siap disajikan
Nah, itulah Resep Membuat Kue Lontong Paris. Proses pembuatannya cukup mudah dan sederhana andapun dapat membuatnya sendiri dirumah bersama anggota keluarga anda. Selamat mencoba kue lontong paris dari kami, semoga bermanfaat.

Kata Kunci Untuk Halaman Ini:

  • resep kue lontong paris
  • resep lontong paris
  • kue lontong paris
  • Lontong paris
  • Resep kue kering lontong paris
  • kue kering lontong paris
  • cara membuat kue lontong paris
  • cara membuat lontong paris
  • resep kue kurma kacang
  • lontong

Tidak ada komentar:

Posting Komentar